TELLING (TELL INGREDIENTS)

Bahan makanan adalah bahan yang dapat dijadikan makanan, seperti beras, terigu, jagung, dan ubi, daging dan lain-lain. Secara garis besar bahan pangan dapat dibedakan menjadi dua berdasarkan dari asalnya yaitu Bahan makanan Hewani dan Bahan makanan Nabati.

Tetapi kita tidak pernah tahu apa saja bahan-bahan makanan yang sering kita beli. Serta banyaknya penjual makanan di sekitaran kampus maupun di tempat lain dan kurangnya kesadaran masyarakat mengenai makanan sehat.

Oleh sebab itu kami memiliki solusi dengan memanfaatkan teknologi dengan membuat produk yang diharapkan dapat mencegah masyarakat mengkonsumsi bahan-bahan yang tidak sehat. Kami membuat produk yang bernama Telling.

Desain produk ini seperti setengah gagang pintu, yang memiliki fitur-fitur seperti :

  1. Monitor untuk menampilkan hasil scanning
  2. Button ON/OFF
  3. Button scan untuk memulai proses scanning

Telling merupakan alat yang ramah lingkungan karena tidak menghasilkan polutan. cara pengisian energi nya sangat mudah cukup letakan dibawah sinar matahari selama kurang lebih 10-15 jam, Energi matahari akan di ubah menjadi energi listrik dan tersimpan dalam unit.


Alat ini akan bekerja dengan cara memancarkan sinar laser bertenaga rendah ke makanan dan menganalisis pantulan gelombang cahaya untuk mengidentifikasi bahan makanan di dalam makanan tersebut. Data itu kemudian di unggah ke mesin analisis yang memproses informasi itu membandingkannya dengan referensi spektrum lalu menerjemahkan hasilnya dengan bantuan database. Data ini yang kemudian akan di tampilkan di monitor sebagai hasil scanning.  

Saya berharap dengan adanya produk ini masyarakat dapat hidup sehat karena sudah mengetahui bahan-bahan makanan apa saja yang terkandung dalam makanan yang masyarakat makan.